Saturday, October 23, 2010

Facebook Lokal

Kabar untuk para siswa SMA, ada situs web gaul pengganti Facebook, yaitu SATUGEN.com. Di situs SATUGEN.com, yang merupakan sebuah situs jejaring sosial layaknya Facebook, tapi ini adalah buatan tim kreatif lokal dari Indonesia! Berbanggalah kita!

Layaknya Facebook, di SATUGEN.com, kita bisa berteman dengan siapa saja, dengan siswa-siswi SMA yang tergabung dalam jaringan SATUGEN.com. Bedanya, dalam SATUGEN.com, sebutannya bukan berteman, tetapi bersahabat.

Setelah membuka SATUGEN.com, akan muncul seperti berikut:



Untuk sign in, klik link 'Mendaftar' seperti yang diberi tanda merah di bawah ini:



Nanti akan muncul seperti ini



Sudah itu, kita akan disuruh untuk mengkonfirmasi e-mail, sesudah konfirmasi e-mail, kita bisa upload foto profil ke profil SATUGEN.com kita.

Selebihnya, untuk edit-edit profil sama saja dengan Facebook. Mau add orang juga sama saja seperti di Facebook.

Ohiya, satu hal penting yang harus diperhatikan. Di SATUGEN.com, kita harus memberi data otentik, karena server di SATUGEN.com bakal ngecek database kita ke sekolah (almamater) yang kita masukkan saat mendaftar.

Keuntungan yang bisa didapat dari SATUGEN.com adalah, kita bisa menjalin hubungan dengan siswa/siswi SMA lain, seperti Facebook, tapi yang ini 'lebih dibatasi', sehingga penculikkan via Facebook atau kegiatan tidak senonoh lainnya sudah dijamin tidak akan terjadi di SATUGEN.com.

Hahaha salam gaul

Sekian dan terima kasih -_-

0 comments:

Post a Comment

© 2010 by Zessa Fadhilah Ghaisani. Powered by Blogger.